Blog

Razor Tayeb

Posted by:

Razor Ishak Tayeb adalah mahasiswa program Film SAE Indonesia. Sejak kecil ia menyenangi dunia hiburan dan menari; idolanya adalah Michael Jackson. Minatnya ini mengantarkannya pada tawaran casting iklan dan reality show. Saat SMA ia mengikuti eksul teater untuk mengembangkan bakat akting; sekaligus belajar tentang penyutradaraan, penulisan naskah, merekam dan mengedit dubbing untuk teater. Ia juga aktif di sanggar teater Kini Berseri di Bali.

Minatnya pada acting, directing dan writing makin besar, tapi ketika mencari tahu tentang perkuliahan ia memutuskan tidak mengambil jurusan seni peran. “Karena secara prinsip saya berpikir, jika saya menyukai akting, maka saya bisa jadikan itu sebuah hobi,” kata Razor. Fokusnya kemudian adalah menjadi sutradara; membuat karya yang disukai banyak orang. Ia tidak melupakan soal akting. Menurutnya, masih ada kesempatan yang cukup besar jika ia suatu saat akan berakting kembali.

Ia merasa SAE Indonesia adalah tempat yang nyaman untuk belajar, dengan fasilitas yang proper untuk berkarya, serta kelas kecil yang memungkinkan peserta didik lebih fokus dalam belajar. SAE pun direkomendasikan oleh salah satu sutradara ketika Razor sedang syuting iklan; dan itulah yang memantapkan Razor untuk memilih SAE.

Pilihannya kepada SAE semakin memuluskan jalan Razor sebagai sutradara ternama. Bertepatan dengan Hari Film Nasional tanggal 30 Maret 2021, Razor menerima penghargaan juara 1 dari ajang Isee Film Festival atas film Pesona Kodrat Alam yang disutradarainya,

0

About the Author:

Content Writer SAE Indonesia
  Pos Berhubungan
  • No related posts found.

Add a Comment